Berhenti Di Saat Raup Pendapatan Rp 5 M per Bulan

Deddy Corbuzier

REKAYOREK.ID Secara tiba-tiba Deddy Corbuzier mengumumkan mundur dari semua media sosialnya. Pengumuman ini diumumkan langsung oleh Deddy Corbuzier di akun instagramnya, Selasa (10/8/2021).

“Untuk beberapa alasan, saat ini saya memilih untuk mundur dari semua media sodsial saya, podcast dan WhatsApp. Deddy Corbuzier,” tulis Deddy dalam postingan pada akun Instagram probadinya.

Hingga kini belum jelas alasan Deddy Corbuzier mundur dari media sosial. Padahal Deddy adalah seorang pegiat media sosial dan YouTuber Indonesia terknal. Podisinya bertengger di puncak tiga besar, bersama Raffi Ahmad dan Boim Wong. Ia punya 9,9 juta pengikut di Instagram dan 15,3 juta subscriber di YouTube.

Tidak bisa dipungkiri, selain mentalis, Deddy adalah pria dengan multi talenta. Ia memiliki banyak keahlian. Hampir semua orang pesohor negeri diwawancarainya, mulai artis pejabat publik.

Dan tamu-tamu yang diundangnya harus datang ke studionya. Dia tidak seperti YouTuber kebanyakan yang kompromistis, bisa mendatangi sumbernya.

Deddy sangat totalitas.

Karena totalitasnya di media sosial, pendapatan Deddy mencapai Rp 5 miliar per bulan. Pendapatannya dikira-kira US$ 22.300-US$ 356.300 atau sejumlah Rp 321,12 juta – Rp 5,13 miliar dari YouTube. Jumlah subscribers kanal YouTube Deddy sendiri adalah 15,3 juta orang.

Seperti diketahui, Podcast Deddy Corbuzier selalu yang paling ditunggu. Acara yang diberi nama Close The Door ini kerap mengungkap kisah-kisah eksklusif.

Setidaknya ada lima podcast Deddy Corbuzier paling kontroversial.

Pertama, Bintang Emon. Dia pernah jadi bintang tamu Podcats Deddy Corbuzier pada Juni 2020. Kala itu, komika ini curhat soal dituding memakai narkoba usai memuat video sindiran terkait proses peradilan penyerang penyidik KPK, Novel Baswedan.

Kepada Deddy Corbuzier, Bintang Emon membeberkan bagaimana ia mendapatkan serangan dari buzzer, mulai dari email di hack hingga difitnah memakai obar-obatan terlarang. Karena kasusnya ramai, kedatangan Bintang Emon di podcast Deddy saling disambut antusias warganet.

Kedua, Taufik Hidayat. Kontes Podcast Deddy Corbuzier pernah disorot setelah menghadirkan Taufik Hidayat menjadi bingtang tamu pada Mei 2020 lalu. Mantan atlet bulu tangkis itu membongkar intrik politik yang ada di balik perhelatan Asian Games 2018.

Taufik Hidayat juga menyorot korupsi es Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahwari. Ia mengaku dijebak dalam kasus tersebut agar kariernya kandas. Hal ini dilakukan karena menurut Taufik, dirinya merupakan sosok yang anti kompromi.

Ketiga, Nadin Amizah. Penyanyi Nadin Amizah pernah disorot hingga menuai kecaman saat jadi bintang tamu di podcast Deddy Corbuzier. Kala itu, dirinya berbicara soal orang kaya dan orang miskin.

Pelantun tembang Bertaut itu menuai kontroversi saat menyebut ibunya menyarankan dirinya jadi orang kaya, karena seseorang bakal lebih mudah berbaik hati saat kaya.

Ucapan Nadin Amizah pun menuai pro dan kontra, ia dianggap menyebut orang miskin lebih mudah jadi jahat ketimbang orang kaya.

Keempat, Eks Menkes Siti Fadiah Supari. Podcast Deddy Corbuzier lagi-lagi mencuri perhatian setelah mengundang mantan Menteri Kesehatan 2004-2009, Siti Fadilah Supari.

Penontonnya lebih sepuluh juta. Siti Fadillah waktu itu masih dalam penguasaan Kementerian Hukum dan Ham karena statusnya masih menjalani hukuman ketika diwawancara Deddy.

Saat itu, keduanya membahas soal penangangan pandemi Covid-19 di Indonesia.

Fadilah Supari menyorot penanganan pandemi dibandingkan dengan langkah yang ia lakukan semasa pandemi Flu Burung 2005.

Konten podcast ini lantas diklaim menyesatkan karena eks Menkes dianggap mengungkap hal-hal yang tak sesuai fakta. Selain itu, wawancara ini dinilai ilegal karena dilakukan di rumah sakit tempat Fadilah Supari dirawat.

Tentu itu menjadi hak pribadi Siti Fadilah, dan wawancara dengan Deddy atas persetujuannya. Clear.

Kelima, Dewa Kipas vs GM Irene. Konten podcast Deddy Corbuzier lain yang tak kalah kontroversi adalah saat menyajikan duel antara pecatur Dewa Kipas dan Grandmaster Irene Kharisma Sukandar.

Duel itu digelar untuk membuktikan kemampuan sosok Dewa Kipas alias Dadang Subur yang viral usai mengalahkan Gothamchess di aplikasi catur online. Pertandingan dengan hadiah Rp 300 juta antara Dewa Kipas dan GM Irene itu disambut antusias tinggi oleh publik. Tak tanggung-tanngung, kanal Deddy Corbuzier sampai memecahkan rekor live dengan satu juta penonton.[]

Deddy Corbuzier
Komentar (0)
Tambah Komentar