Rekayorek.id, Portal berita dan wadah berbagi kreativitas

Izin Turnamen dari Kapolda Turun, Gibran: Untuk Promosi Kota Solo

REKAYOREK.ID Turnamen pramusim bertajuk Piala Walikota Solo segera berlangsung. Kick off akan bergulir 29 Juni hingga 4 Juli.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyampaikan, turnamen di Stadion Manahan Solo ini akan dijadikan ajang promosi bagi Kota Solo. Minggu (27/6).

Gibran menegaskan, bahwa gelaran Piala Walikota Solo ini sebagai ajang untuk promosi Kota Solo. Jika Kota Solo ini mampu menyelenggarakan event di tengah pandemi dan berhasil.

“Masalah hak siar itu gampang dan tidak apa-apa. Ini untuk promosi Kota Solo,” ungkap dia.

Putra sulung Presiden Joko Widodo itu memastikan izin untuk turnamen ini sudah keluar dari Kapolda Jawa Tengah, sehingga tidak menjadi masalah.

“Tidak ada penonton, suporter sudah kita kondisikan untuk nonton di rumah saja. Pokoknya SOP sama seperti gelaran Piala Menpora kemarin,” ujarnya.

protokol kesehatan (prokes) dan sterilisasi semua tim sudah dikondisikan panitia pelaksana. Pemain sebelum datang ke Solo diswab terlebih dahulu. Termasuk nantinya sudah tiba di Kota Bengawan.

“Sudah dikondisikan semua oleh panitia, tidak ada masalah. Untuk hotel juga sudah disiapkan, itu nanti sama panitia saja,” kata Girbran. (bnj)

Komentar
Loading...